Hanya sampai terang – oleh Edi Violla
semakin lama melihat semakin tergambarkan
semakin mendekat semakin terpajang jelas perasaan itu
semakin tersentuh semakin ingin memiliki
semakin menggenggam semakin tak ingin ku lepaskan
semakin memeluk semakin tak ingin liha kedisiplinan mentari pagi
semakin malam semakin dingin
semakin erat memeluk semakin aku luluh
semakin waktu berjalan waktupun semakin pagi
semakin pagi semakin terang
semakin terang kau malah pergi
akupun harus pulang
aku berjalan menunduk kesal, sedih, menyesal
sempat pula benci dengan mentari pagi
mengapa cepat sekali terbit
aku berharap bukan hanya cinta satu malam
aku berharap cinta setiap malam
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar