Putri Kecilku Yang Cantik

Bookmark and Share
PUTRI KECIL YANG CANTIK
Oleh Dewi Nurbaiti

Darimu aku memahami,
Bahwa cinta tak melulu soal bahagia
Bahwa cinta tak selalu soal suka cita
Bahwa cinta bukan selalu harus bersama
Dan bahwa cinta tak berarti hanya soal dunia

Darimu aku belajar bahwa,
Kehilangan adalah bagian dari cinta
Kesedihan adalah bagian dari cinta
Dan air mata adalah bulir-bulir cinta yang sesungguhnya

Aku tau benar kamu pasti bersedih karenanya
Karena cinta yang sudah tak kasat mata
Karena cinta yang pergi begitu cepat
Karena cinta yang pergi selamanya
Tapi cinta itu akan selalu tetap ada

Senyummu mengajarkan aku bahwa yang pergi bukan untuk ditangisi.
Bahwa yang pergi tidak sebenarnya pergi.
Karena yang pergi sesungguhnya masih ada disini, di hatimu yang suci.

Kesahajaanmu mengajarkan aku bahwa hidup harus terus berjalan, karena dunia akan terus berputar.

Ketulusanmu mengajarkan aku tentang makna besar arti sebuah kehilangan.
Tidak pernah menangisi yang hilang, karena sesungguhnya ia tidak hilang.

Ceriamu mengajarkan aku tentang rasa indah walau dalam kesendirian.
Mengajarkan aku tentang arti perjalanan panjang yang butuh ditapaki dengan senyuman.

Perjalanan panjang yang masih harus kau tempuh, dengan cinta tersisa yang akan selalu menemani. Berdua menjadi sahabat sejati.

Pijak tegak kaki mu mengajarkan aku bahwa sesungguhnya rasa kehilangan bisa ditutupi dengan senyuman.

Dan kini,

Sudah meniti hidup dengan keikhlasan yang nyata.
Sudah meniti hidup dengan ketegaran yang bukan sekedar ucapan.
Sudah meniti hidup dengan suasana hati yang luar biasa tegar.

Kisah harumu,
Kasih setiamu,
Kisah kasihmu benar-benar menginspirasiku.

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar